Kamis, 18 April 2013

TIPS MEMBANGUN WEB BISNIS SEDERHANA

Website adalah sarana yang sangat penting jika anda serius ingin mengikuti bisnis online. Anda bisa mengikuti program affiliasi dan memperoleh income dengan memiliki sebuah website. Anda bisa menjual website dengan harga ratusan bahkan ribuan dollar jika tahu caranya.

 Tips membuat web reseller secara instant
Salah satu Tips termudah yang saya gunakan adalah membuat website reseller sederhana adalah:
·         Beli produk-produk online yang memiliki "Resell Right atau Master Resell Right". Artinya produk tersebut bisa di jual ulang ke orang lain dengan harga yang bisa anda tentukan sendiri. Contoh jika anda membeli sebuah produk resell right seharga $10 lalu anda jual ulang dengan membuat website sendiri dan harga sendiri misalnya $5 (bisa di tambahkan bonus-bonus lain). Maka dengan menjual 2 kali saja sudah bisa balik modal. Cara memcari produk juga mudah, anda bisa cari di Google search dengan kata "Resell right" lalu cari produk yang menarik seperti e-book, software, script dan lain-lain. Biasanya untuk produk resell right selalu di siapkan script website siap saji yang tinggal anda ganti link atau metode pambayarannya saja. Jadi anda bisa membuat website secara instant dengan mengupload script web yang siap pakai. Anda bisa menggunakan hosting gratisan atau domain gratisan seperti dot co.cc, bisa juga menggunakan domain premium jika anda memilikinya.
·         Setelah menemukan produk maka anda bisa membuat website untuk menjual ulang produk tersebut. Salah satu cara agar website anda lebih mudah di promosikan adalah dengan memakai sistem referral atau affiliasi. Sehingga anda bisa merekrut orang lain untuk ikut mempromosikan web anda dengan memberika komisi tertentu misalnya 50% dari nilai jual. Metode ini jauh lebih baik hasilnya daripada anda mempromosikan sendiri. Anda bisa memakai script affiliasi tertentu jika punya. Jika tidak maka anda bisa memanfaatkan fasilitas affiliasi gratisan dari Paydotcom.com yang sudah memiliki ribuan member: Yang di perlukan untuk memulai bisnis ini adalah: Anda bisa mengetik dengan MS Word atau Fronthpage untuk membuat halaman web dan Anda punya rekening paypal verified untuk menerima pembayaran.
NOTES: Pada dasarnya program ini bisa menggunakan metode pambayaran selain paypal, seperti liberty reserve dll. Tapi untuk menjalankan tips saya ini maka hanya bisa dengan memakai paypal saja sesuai sistem pembayaran yang di pakai paydotcom..
Program ini dirancang dengan menggunakan edisi bahasa inggris agar bisa di pergunakan untuk mengikuti berbagai program online seperti adsense, bidvertiser, affiliate program dll. Jadi akan sangat baik jika anda bisa bahasa inggris walaupun sedikit atau paling tidak bisa gunakan kamus/terjemahan indonesia -inggris yang online dan gratis seperti di: www.translate.google.com bagi anda yang tak terlalu faham bahasa inggris.
Sebagai contoh saya berikan Produk khusus saya sendiri untuk meraih $1.5 tanpa batas dan juga 100 produk dengan resell right, berbagai macam produk berupa ebook dll dalam edisi inggris, download 100 produk dengan resell right  dan pilih mana yang menarik.
·         Download saja produk yang anda anggap menarik, Lalu extract ke PC anda.
·         Anda bisa menggunakan produknya, misalnya seperti Unlimited autoresponder, E-book tips promosi dll. Banyak yang isinya cukup bagus.
·         Anda bisa menjual ulang sengan cara download script websitenya, ubah harga di bagian halaman utama(biasanya index.xxx). Upload script web yang sudah anda edit ke Hosting anda dan promosikan untuk menjual lewat website.
·         Silahkan download : Produk Khusus  dan : puluhan resell right Produk
Produk ini juga di lengkapi dengan script web siap pakai untuk menjualnya, jadi anda tinggal upload saja ke hosting atau bisa anda edit sebagian isinya lalu di upload. Jangan lupa untuk mengganti link pembayarannya dengan milik anda sendiri. :
·         Download priduk pilihan pilihan anda dengan Winzip lalu Extract  ke PC anda. Untuk penjelasan lebih detail beserta step by step meng upload, edit web, bisa anda baca di bagian bawah halaman ini.
Tentang Domain dan Hosting
Untuk memulai membuat web sederhana anda perlu memiliki hosting account dan domain.
·         Anda bisa menggunakan hosting premium atau standart dengan cpanel11 atau hosting gratisan dengan sub domain gratis atau  domain gratisan dot co.cc.
·         Anda juga bisa memakai/Membeli domain premium seperti dot com, net dll  Sebab nantinya web anda lebih terjamin kelangsungannya dan untuk jangka panjang jika web anda sudah memiliki traffic yang besar maka nilainya bisa berlipat-lipat (Contoh: saya beli 2 domain dengan harga masing-masing Rp.80,000 dan dalam 3 bulan bisa terjual senilai $300 dan $2100). Anda bisa beli domain dengan harga sekitar Rp.80.000 saja untuk setahun (Harga domain bisa berbeda sesuai tempat anda membelinya dan kurs USD)
Step By Step untuk memulai:
- Download produk dari  saya yang ada resell rightnya,  anda yang memiliki produk sendiri bisa membuat web untuk menjualnya. Anda juga bisa mencari produk lain yang memiliki resell right sesuai selera anda.
Contoh download produk khusus dari saya : Klik Disini Untuk Produk Khusus
  • Download dengan winzip lalu Extract ke komputer anda
  • Buka file : index.htm dengan frontpage atau dreamweafer  dan edit bagian paypalnya dengan paypal anda sendiri
  • Upload ke hosting anda jika sudah di edit.
-  Upload  script web pilihan anda ke hosting account anda sampai web anda siap dan bisa di akses secara online. Pada dasarnya yang tepenting adalah anda memiliki 2 halaman web saja. yaitu halaman utama (index.html atau index.htm atau index.php) dan halaman Produk ( Thankyou.html  atau nama filenya apa saja sesuai selera anda). Halaman utama yang akan muncul adalah file index.htm/html/php. Setelah website anda bisa online dengan baik maka anda sudah siap ke tahap berkutnya.
·         - Anda juga bisa melakukan edit atau menambahkan produk lain agar web anda bisa lebih variatif dan tidak 100% persis script aslinya. Cukup dengan mengedit bagian halaman utama (index.html/htm/php) untuk merubah tampilan atau menambahkan produk. Anda bisa menggunakan frontpage untuk edit data atau menambahkan tombol pembayaran nya.
Gunakan Affiliate Manager dari Paydotcom Untuk Web Anda
Salah satu cara termudah melakukan promosi atau penjualan adalah dengan merekrut orang lain untuk menjadi affiliasi web anda. Semakin banyak affiliasi, semakin banyak pula orang yang akan mempromosikan web anda dan tentu hasilnya juga bisa semakin cepat berkembang. mulai dari traffic, ranking dan penjualan. Anda bisa menggunakan fasilitas web affiliasi yang gratisan atau bagi yang sudah punya script affiliate manager sendiri tentu lebih mudah ( script affiliasi biasanya cukup mahal harganya).
Untuk yang gratisan saya rekomendasikan anda untuk menggunakan Paydotcom.com sebab:
·         Gratis untuk listing 1 produk dengan memakai fasilitasnya
·         Member sudah ribuan dan bagus untuk promosi
·         Anda bisa merekrut affiliate member secara gratis untuk mempromosikan web anda.
Cara Daftar Di paydotcom.com (Gratis):
Silahkan klik link berikut untuk Register: http://paydotcom.net
·         Klik Signup dan isi formnya secara lengkap termasuk nomor KTP/Id
·         Pilih paypal untuk sistem pembayaran,
·         Isikan kode yang muncul dan klik Signup
·         Setelah masuk tahap berikutnya klik "No thanks....."  2 kali dan continue, untuk melewati penawaran premium membership. jadi anda bisa join secara gratis saja
Tip Membuat setting web reseller dengan menggunakan fasilitas Paydotcom
- Minimal buat 2 halaman web dengan file :index  dan halaman produk
- Login ke member area paydotcom.com
- Klik "My Products" dan klik "Create New Product"
- Isikan nama produk, diskripsi, dan harga produk dan Buat yang singkat serta menarik.
- Isikan url web anda di sales page url mis: http://web-anda.com
- Isikan url halaman produk anda di thank you page url mis: http://web-anda.com/produk.html pembeli akan otomatis di tujukan ke url ini setelah melakukan pembayaran.
- Klik pada "Approve any affiliate...." dan " Display this product...." lalu klik tombol "save and proceed to next step"
- Isikan besar persentase komisi untuk affiliate yang menjual produk anda , misalnya 50 untuk 50%, lalu klik "add". Semakin besar prosentasenya maka semakin menarik minat orang lain untuk join sebagai affiliasi. misalnya 50%-70%. anda bisa edit kapan saja.
-  Centang "sell using paypal" dan isikan paypal email anda, lalu klik " save and go to step3"
- Pilikh Root Directory dengan klik tanda {+} lalu klik kategory yang cocok dengan produk anda (2) dan klik "Save".
- lalu lewati halamannya jika tak ada yang akan anda isikan, klik "Save"
- Klik " I am done" dan setting anda sudah selesai
- Klik "Get button Code" untuk melihat  kode html lengkap , anda tinggal pilih saja model imagenya apakah image paydotcom atau paypal. copy kodenya dan tempatkan/paste di halaman index web anda.
- Jika anda menggunakan image sendiri maka bisa di link ke link pembayarannya yang ada di dalam kotak payment button kode seperti contoh punya saya : https://paydotcom.com/sell.php?id=43394

Catatan: Setelah Anda selesai settingnya, Kopi dan paste Kode pembayaran pilihan anda, lalu paste atau letakkan di halaman web anda yaitu di bagian : index.html   . silahkan buka file tersebut dengan frontpage atau lainnya dan cantumkan kode pembayarannya.

Editing data di Paydotcom
Anda bisa melakukan edit kapan saja, misalnya edit harga diskripsi, komisi dll. Klik saja My Product, Klik lagi View/edit my product dan klik kata "Edit" lalu pilih saja bagian mana yang akan di edit.

Setelah setting paydotcom anda selesai, kopi dan paste kode pembayaran (payment button) di paydotcom ke halaman utama web anda (index.html). maka web anda sudah siap untk di luncurkan.

Cara kerja web anda dengan Fasilitas paydotcom:

- Anda bisa merekrut orang lain menjadi affiliasi dan mempromosikan web anda untuk memperoleh komisi melalui fasilitas paydotocm.
- Affiliasi bisa mempromosikan web anda dengan url link dari paydotcom mis: http://paydotcom........ yang secara otomatis akan di redirect ke web anda dan ter record siapa yang menjadi penjualnya.
- Pembayaran dari customer akan langsung ke paypal anda, tetapi paydotcom akan secara otomatis merekord statistiknya seperti komisi untuk affiliasi dan juga fee untuk paydotcom ( Feenya berkisar $1 untuk harga di bawah $10, $2 untuk harga $10-$19.99 dan $3 untuk harga $20 ke atas )
- Jika anda mempromosikan sendiri link anda: http://web-anda.com  maka akan terrecord tanpa affiliasi dan anda hanya perlu membayar fee paydotcom saja.
- Semua komisi dan fee akan di akumulasi sampai akhir bulan dan anda harus membayar total komisi  untuk affiliasi serta fee paydotcom  tersebut di bulan berikutnya. Anda tak akan bisa login ke paydotcom member area jika belum membayar fee bulan sebelumnya. Ingat fee hanya jika web anda menghasilkan penjualan. jadi bukan berupa biaya bulanan.

Tips Promosi Dengan Fasilitas Paydotcom

- Berikan komisi di atas 50% untuk memudahkan anda merekrut affiliate
- Untuk harga jual pertama berikan diskon kalo bisa dengan harga yang rendah agar anda bisa menghasilkan penjualan. Perlu di ketahui  web anda baru akan ter listing di paydotcom direktori setelah memperoleh minimal 1 penjualan. Jika  web anda sudah terlisting maka member paydotcom yang lain akan mudah menemukannya dan prospeknya lebih bagus untuk memperoleh affiliate member yang lebih banyak. Selanjutnya anda bisa mengedit harga kapan saja.
- Rekrut affiliate sebanyak-banyaknya, sebab affiliate juga berpeluang untuk menjadi pembeli produk anda. Paydotcom juga menyediakan fasilitas untuk mengirim email secara massal ke semua affiliate anda, jadi sangat bagus untuk di jadikan sarana promosi. Login saja, klik Manage affiliates dan klik email affiliates untuk mengirim berita ke affiliates anda. Semakin banyak affiliate yang mempromosikan web anda maka akan semakin cepat mendapatkan traffic dan popularity.
- Join dengan beberapa forum yang terkenal untuk mempromosikan web anda. tapi ingat jangan melakukan SPAM. Anda bisa meletakkan link web anda di bagian "Signature" . bisa juga langsung post topic di tempat yang sesuai. misalnya di bagian: website reviews, bagian Buy-sell . contoh forum yang bagus al: Forum.digitalpoint, webmastertalk, anda bisa search di google. post lewat forum terbukti dengan cepat bisa meningkatkan index di search engine seperti google, yahoo dll. anda juga bisa join social network seperti friendster dll dan sertakan url web anda di profile.
- Search blog-blog yang page rank nya tinggi dan lalu buat post /comment pada beberapa article di blog tersebut dan sisipkan url web anda. ini juga akan cepat membantu web anda memperoleh popularity dan index di googe, yahoo dll.
- Join link exchange dengan web-web lain, anda bisa menemukan banyak web di forum-forum bagian link exchange. semakin banyak partner anda maka semakin baik.
- Jika sudah memperoleh penjualan maka investasikan sebagian dari profit anda untuk melakukan promosi, misalnya lewat pay per click program seperti google adword. bidvertiser atau pay per lead program untuk merekrut affiliates.
- Luangkan waktu anda barang 1-2 jam biarpun tidak tiap hari untuk terus search web, forum, blog dll yang bisa anda pakai untuk promosi atau post link web anda. maka semakin lama akan semakin banyak.
- Gunakan meta tag dan keyword yang sesuai dengan isi web anda, ini akan memudahkan ter index di search engine. anda bisa meletakkan meta tag di bagian atas halaman web anda (buka dalam mode html) . misalnya seperti contoh di bawah ini yang tercetak merah:

<head>
<meta http-equiv="Content-Language" content="en-us">
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=windows-1252">
<title>.Internet Marketing,  Search engine submission, Google Adsense Tips. </title>
<META content=Taufik name=Author>
<META
content=" Search engine submission , Online marketing, Internet advertising"
name=Keywords>
<META
content="Search engine submission , Online marketing, Internet advertising"
name=Description>
<META content="index, follow" name=robots>

Tidak ada komentar: